Text
Teologi Kristen Volume kedua
Buku yang oleh pengamatan disebut sebagai " teologi sistematika injili paling bagus untuk generasi kita" sekarang dapat diperoleh dalam tiga volume.
Tema utama dari buku Teologi Kristen adalah keagungan Allah. " Yang dimaksudkan," menurut penulis, " adalah kebesaran Allah dalam hal kuasa, pengetahuan, dan "sifat-sifat alamiah' tradisional lainnya, serta keunggulan dan keindahan sifat moral-Nya.... Karena Allah adalah Alfa dan Omega, Yang Awal dan Yang Akhir, pantaslah bila teologi kita disusun dengan merujuk kebesaran dan kebaikan."
Pengaturan dan orientasi buku Teologi bersifat klasik dan ortodoks. Meskipun mengetahui adanya berbagai formasi ulang yang modern terhadap doktrin-doktrin tradisional serta menanggapi hal-hal tersebut, penulis hanya menggunakannya bila benar-benar sesuai dengan otoritas Alkitab. Ia berusaha membahas semua bidang teologi; namun ia tidak mencatat setiap detail dan sudut pandang, juga ia tidak meneliti semua masalah teknik.
" Millard J. Erickson memberikan kepada kita sebuah teologi injili yang disusun secara cermat dan ditulis dengan jelas, " tulis Clark H. Pinnock (TSF Bulletin)
" Inilah buku biasa berkecimpung dalam studi alkitabiah, teologi sejarah, dan soal-soal filosofis, dan ia, menyajikan hasil kerja hebatnya kepada kita dalam bentuk tulisan yang nyata bisa dibaca dan bisa membawa perbaikan.
" Bila Anda melihat dalam karya besarnya yang sangat luas ini Anda menemukan pengajaran yang arif mengenai soal-soal penting yang menghadang berbagai keyakinan teologi kita saat ini. Dan di sini pengkhotbah akan menemukan bahasa yang bisa ia pakai di mimbar sepanjang hidupnya. Terus terang saya senang sekali bila merenungkan karya yang sangat indah ini...
Banyak dari kita menjadi mampu untuk mengupas lebih jauh teologi injili karena Erickson telah demikian rajin bekerja untuk mencapai pengertian teologi yang tinggi seperti dijelaskan dalam buku ini..
T830001S | 230.1 Eri T/vol 2 | My Library (lantai dua) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain