Text
Panduan lengkap penafsiran Alkitab PL dan PB
Perumpamaan "Anak yang hilang" tentu sudah tidak asing lagi bagi orang Kristen. Perumpamaan ini lazimnya " dikonsumsi" sebagai bahan cerita. Namun jika digali lebih dalam, banyak pengajaran berharga terkandung di dalamnya. Begitu pula dengan kisah-kisah lain dalam Alkitab. Bagiamana kita dapat memahami Kitab Mazmur, Kitab para nabi, Kitab Taurat, Surat-surat dalam Perjanjian Baru, terlebih kitab Wahyu? Tentunya diperlukan alat, metode, atau perengkat tafsir yang benar supaya kita dapat menggali arti atau makna firman Tuhan. Penafsiran yang salah berpotensi menimbulkan penyesatan.
Panduan Lengkap Penafsiran Alkitab Perjanjian Lama dan Perjanjian BARU menawarkan perangkat tafsir yang dibisa digunakan oleh kaum awam sekalipun. Dengan metode ilmiah-eksegese sederhana yang disertai dengan contoh-contoh, buku ini menolong Anda untuk membedah teks-teks Alkitab. Di dalamnya memuat dasar-dasar dan metode penafsiran untuk berbagi jenis teks dalam Perjanjian Lama dan Perjanjian Baru. Dengan demikian, Anda akan dapat memahami firman Tuhan dengan lebih mendalam. Selain itu, buku ini juga bermanfaat untuk menyusun khotbah atau renungan
T8400S1 | 2020.7 Rai P | My Library (lantai dua) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain